Kamis, 16 Agustus 2012

Sistem Antrian (Queuing System) C2000 GARANSI

Tampilan Antrian Bank BRI
Sistem antrian (queuing system) C2000 merupakan integrasi alat antrian otomatis menggunakan perangkat lunak dan keras. Program antrian didesain dengan menggunakan bahasa pemograman Delphi yang dikombinasikan dengan sistem localhost server antrian. Mesin Antrian C2000 dapat melayani hingga 12-16 jenis layanan, sehingga sangat memungkinkan untuk mengakomodasi kebutuhan konsumen.

Alat antrian berfungsi sebagai alat bantu untuk mengatur dan memonitor antrian terhadap sebuah pelayanan. Dengan konsep sederhana; pelanggan datang mengambil nomor antrian (tiket antrian) yang terdapat di antrian dispenser atau kiosk antrian atau kiosk touchscreen antrian. Sesudah mendapat nomor antrian, pelanggan menunggu di ruang tunggu yang telah disediakan. Biasanya untuk kenyamanan pelanggan diberi fasilitas; tempat duduk, koran, majalah, TV, dll. Ada juga fasilitas media informasi digital menggunakan TV LCD/Plasma yang menampilkan TV/Video, nomor antrian, flash, iklan/promosi, gambar, running text, dll. sehingga waktu tunggu pelanggan mengantri tidak terasa lama karena waktu tunggunya tidak membosankan.
Begitu nomor antriannya dipanggil petugas maka akan ditampilkan di TV LCD dan display di loket. Suara panggilan antrian akan terdengar melalui speaker aktif sebagai berikut; "ding...dong...Nomor antrian dua silahkan menuju ke loket satu". Nah, pelanggan segera bergegas menuju loket satu untuk mendapatkan pelayanan berikutnya.

Sebagai pelengkap perlu diaplikasikan juga alat survey kepuasan pelanggan dengan tiga tombol terdiri dari; sangat puas, puas, dan tidak puas. Alat ini berfungsi untuk mengetahui pendapat pelanggan terhadap pelayanan yang telah kita berikan. Setelah pelanggan selesai dilayani maka petugas meminta menekan salah satu tombol kepuasan pelanggan sesuai dengan pendapat dan isi hatinya pada saat itu juga. Dengan demikian kita dapat mengevaluasi tingkat kepuasan pelanggan kita dari hari ke hari dan memperbaikinya yang dirasa masih kurang, sehingga profit yang menjadi tujuan utama kita akan tercapai dengan sendirinya. Untuk harga mesin antrian silahkan hubungi kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

//SEO SCRIPT POWERED BY www.alltechbuzz.in